DROPING AIR: Sejumlah siswa SMPN 1 Purwodadi memberikan bantuan air bersih di Desa Karanganyar, Purwodadi, kemarin. SIROJUL MUNIR/RADAR KUDUS |
Saat ini pemberian droping air terus dilakukan. Setiap hari permintaan droping dari warga desa minimal 10 tangki,kata Kasi Kedaruratan Masrikan kemarin.
Menurutnya, droping air tidak hanya dari Pemkab Grobogan. Tetapi menerima dari bantuan dari berbagai pihak. Sebab, kebutuhan air droping sangat banyak.
Banyaknya bantuan droping air ini sangat membantu kami untuk memenuhi permintaan dari warga yang membutuhkan,terangnya.
Bantuan droping air bersih juga diberikan SMPN 1 Purwodadi kemarin. Mereka melakukan droping di Desa Karanganyar, Gendingan, Nambuhan, Rejosari, dan Kandangan, Kecamatan Purwodadi. Setiap desa mendapatkan air bersih sekitar 4.000 liter.
Pemberian droping air bersih ini sebagai kepedulian kepada kami kepada warga. Dana ini berasal dari iuran siswa, kata Kepala SMPN 1 Purwodadi Budiyono.
Sementara itu, Suwarno 45, salah satu perangkat Desa Karanganyar mengaku, senang atas bantuan ini. Kami mengalami kekeringan sudah hampir tiga bulan ini. Sumur-sumur banyak yang kering,jelas Suwarno. (mun/ris)
Penulis: Sirojul Munir | Radar Kudus
Sumber : http://www.radarpekalonganonline.com/89895/warga-grobogan-kekurangan-air-bersih
Share This Art!
0 komentar:
Posting Komentar